Benteng Times

Servis Dua Paket Wisata Danau Toba Pikat Wisatawan Asian Games

Keindahan Danau Toba yang disempurnakan dengan kekayaan budayanya.

MEDAN, BENTENGTIMES.com – Memasuki momen Asian Games 2018, sektor pariwisata kawasan Danau Toba tak mau kehilangan peluang. Pesona keindahan Danau Toba pun dikemas ke dalam dua paket perjalanan wisata.

Fantastic Toba dan Amazing Lake Toba merupakan dua paket destinasi perjalanan wisata yang ditawarkan kepada para wisatawan Asian Games 2018. Sejumlah destinasi andalan ditawarkan, seperti Brastagi, Prapat dan Pulau Samosir pada paket wisata berdurasi 5-4 malam ini.

(BACA: Danau Toba akan Jadi Pusat Wisata di ASEAN, Masyarakat dan Gereja Harus Terlibat)

(BACA: Kemenko Maritim dan Wagubsu Rapat Koordinasi Bahas Danau Toba)

“Asian Games merupakan momentum yang baik untuk mempromosikan pariwisata Indonesia. Sekaligus mendulang wisatawan mancanegara. Ini harus kita maksimalkan. Apalagi Danau Toba merupakan salah satu dari 10 destinasi wisata prioritas,” ujar Direktur Utama Badan Pelaksana Otorita Danau Toba (BOPDT) Arie Prasetyo, Selasa (22/5/2018).

Dengan merogoh kocek sebesar US$486 per pax untuk paket Fantastic Toba dan US$450 per pax untuk paket Amazing Lake Toba, Arie mengatakan wisatawan dapat mengunjungi deretan destinasi andalan yang ditawarkan sekaligus menikmati kekayaan budaya Batak dan santapan yang patut untuk dicoba. City tour ke kota Medan pun ditawarkan guna menabah daya tarik paket wisata itu.

(BACA: Begini Pemaparan Cerdas dari Sihar Sitorus Tentang Danau Toba)

“Langkah strategis ini tentunya akan kita dukung. Segala persiapan yang dibutuhkan akan kami koordinasikan dengan stakeholder terkait. Sehingga nantinya ini menjadi sebuah stimulus untuk mengangkat pariwisata Danau Toba. Apalagi Obor Asian Games juga akan mengunjungi Danau Toba pada akhir Juli nanti,” ucap Arie.

Exit mobile version