Kemenhub Beri Lampu Hijau AirAsia Buka Rute Silangit-India
- BENTENGTIMES.com - Jumat, 13 Apr 2018 - 21:42 WIB
- dibaca 311 kali
“Kalau bicara tertarik, di 10 destinasi prioritas itu yang dipaparkan Kementerian Pariwisata, kita tertarik semua. Tapi kita dalam tahap assesment termasuk Silangit, Labuan Bajo, Raja Ampat,” jelasnya.
Rencana rute baru ini didukung Direktur Utama Badan Otorita Pariwisata Danau Toba (BOPDT) Arie Prasetyo. Menurutnya, Danau Toba cocok untuk pasar India.
“Kami sangat mendukung hal ini. Kami sangat optimis Destinasi Danau Toba cocok untuk pasar India karena keindahan alam, udaranya yang sejuk, dan keragaman budaya serta kulinernya. Selain itu pasar Malaysia dan Singapura juga sedang membidik Destinasi Danau Toba,” jelasnya.
“Untuk itu, kami akan berkoordinasi dengan pihak Angkasa Pura selaku pengelola Bandara Silangit. Juga dengan Kementerian Perhubungan untuk memastikan fasilitas Bandara termasuk Instrumen Landing System, runway, dan sisi keselamatan dan keamanan Bandara agar lebih mendukung,” tuturnya.
Rencana penambahan rute baru ini disambut Menteri Pariwisata Arief Yahya. Apalagi rute baru Silangit-India bisa menggenjot kunjungan wisatawan mancanegera. Menteri Arief mengungkapkan, setidaknya ada 365.000 wisman India yang datang ke Indonesia dalam setahun.
“Perlu diketahui, India itu ada 365.000 wisman yang datang ke Indonesia. Artinya sehari ada 1.000 wisman India yang datang. Aneh sekali kalau datang ke Indonesia tapi tidak ada direct flight,” ungkap Menpar Arief Yahya.
Terpisah, Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman Luhut Binsar Pandjaitan mengatakan, sektor pariwisata tumbuh signifikan dalam tiga tahun terakhir. Karenanya, sektor ini harus terus didukung agar terus memberi manfaat secara ekonomi bagi Indonesia.
Ia mencatat, dalam tiga tahun terakhir pula, terdapat kenaikan angka kunjungan turis India ke Bali. Ke depan, ia berharap destinasi wisata lainnya seperti Danau Toba, Lombok atau Yogyakarta juga diperkenalkan kepada wisatawan India.
Terlebih sudah ada tawaran dari maskapai penerbangan AirAsia untuk membuka penerbangan langsung Kolkata-Silangit.
“Nanti akan ada direct flight dari India ke Silangit atau ke Yogyakarta untuk bisa ke Borobudur. Direct flight ini harus didorong. AirAsia juga telah menawarkan Kolkata-Silangit karena waktu tempuhnya yang relatif tidak lama, hanya sekitar lima jam,” kata Luhut.