Benteng Times

Ula Lupa, Pilkada Karo 2020: Jangan Ada Yang Golput!

Ketua KPU Karo Gemar Tarigan. Lima pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Karo 2020. 

KARO, BENTENGTIMES.com– Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Karo Tahun 2020, tinggal 10 hari lagi. KPU Karo mengimbau seluruh masyarakat Kabupaten Karo, jangan sampai ada yang golput.

“Tidak perlu takut datang ke TPS, kenapa? Setiap TPS akan menerapkan protokol kesehatan pencegahan dan pengendalian covid-19,” kata Ketua KPU Karo Gemar Tarigan, kepada BENTENG TIMES.

Meski demikian, Gemar berpesan kepada seluruh masyarakat, terutama yang memiliki hak pilih agar pada saat hari H pencoblosan harus tetap memakai masker. Dia juga mengingatkan masyarakat pemilih supaya lebih baik membawa alat tulis sendiri, untuk menghindari penularan virus covid-19.

“Mudah-mudahan, kita semua dijauhkan dari virus itu,” ucap Gemar.

Lebih lanjut Gemar menyampaikan bahwa saat ini pihaknya sedang gencar melakukan sosialisasi Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Karo pada 9 Desember 2020 mendatang. Selain lewat jaringan media sosial (medsos), sosialisasi juga dimaksimalkan dengan mengunjungi desa-desa di Kabupaten Karo, terutama di wilayah yang belum terjangkau jaringan internet.

BacaLima Paslon Sah Maju di Pilkada Karo, Berikut Nomor Urut Lengkapnya

Disampaikan juga bahwa sosialisasi juga digencarkan di pusat-pusat keramaian, seperti pasar-pasat tradisional sejumlah wilayah di Kabupaten Karo.

BacaKPUD Karo Gelar Sosialisasi PKPU Pilkada Karo

Pada Kamis 26 November 2020 siang, sejumlah petugas KPU Karo terpantau melakukan sosialisasi di Kecamatan Merek. Dengan menggunakan alat pengeras suara, petugas KPU terlihat di depan Pos Polisi Merek, mengajak masyarakat menggunakan hak pilihnya pada 9 Desember 2020 mendatang.

Ula lupa (jangan lupa, red), Pilkada Karo 2020, jangan ada yang golput!” pesan petugas KPU Karo kepada para pedagang dan para pengunjung pasar Merek.

Exit mobile version