Gejolak Pro Kontra UU Omnibus Law, Ferdinand Hutahaean Mundur dari Demokrat
- BENTENGTIMES.com - Senin, 12 Okt 2020 - 20:49 WIB
- dibaca 106 kali
JAKARTA, BENTENGTIMES.com– Partai Demokrat secara resmi menerima surat pengunduran diri Ferdinand Hutahaean dari Partai Demokrat, Senin (12/10/2020). Dalam surat tersebut, Ferdinand Hutahaean menyatakan mengundurkan diri sebagai pengurus dan sekaligus sebagai kader dari partai besutan Susilo Bambang Yudhoyono tersebut.
“Partai Demokrat telah menerima surat pengunduran diri saudara Ferdinand Hutahaean, Kepala Biro Energi & Sumber Daya Mineral, Departemen VII DPP Partai Demokrat tanggal 12 Oktober 2020,” ujar Ossy Dermawan, Kepala Badan Komunikasi Strategis (Bakomstra) DPP Partai Demokrat, melalui pernyataan pers Partai Demokrat Nomor: 022/Bakomstra.PD/X/2020, Senin (12/10/2020).
Dengan begitu, Ossy menuturkan, Demokrat akan melanjutkan proses administrasi sesuai mekanisme yang berlaku di internal Partai Demokrat.
“Partai Demokrat mengucapkan terima kasih atas pengabdian dan kebersamaannya selama lebih kurang 4 tahun ini. Semoga saudara Ferdinand Hutahaean sukses menjalani aktivitasnya di medan pengabdian yang baru untuk nusa dan bangsa,” katanya.
Baca: AHY Bertemu Jokowi, Ferdinand Hutahaean Ungkap Respons Prabowo
Sekadar diketahui, Ferdinand Hutahaean membenarkan bahwa dirinya menyatakan mundur dari Demokrat, pada Minggu (11/10/2020). Mantan Ketua Divisi Advokasi dan Hukum Partai Demokrat tersebut mengatakan, perbedaan prinsip dan perbedaan cara pandang terkait isu-isu nasional, antara dirinya dengan pengurus lainnya jadi alasan utama kepergian dirinya dari Demokrat.
Kedua, perbedaan prinsip cara mengelola partai yang membuatnya merasa tidak nyaman lagi sehingga memutuskan untuk pergi.
“Terakhir, cara pandang terhadap UU Ciptaker yang sangat mendasar bagi saya semakin menguatkan pilihan untuk mundur,” ujar Ferdinand Hutahaean.
Baca: Disebut Manfaatkan Jokowi, Jhoni Allen Marbun Minta Ferdinand Hutahaean Jangan Asal Bicara
Dia memastikan akan pindah ke partai lain setelah tak lagi di Partai Demokrat.
“Pasti akan pindah partai tapi belum dalam waktu dekat ini. Saya rehat sejenak mencari inspirasi sampai tiba waktunya nanti saya menyatakan diri ke partai mana,” pungkas Ferdinand Hutahaean.