Dilema Politik Cuaca Bangun di Pilkada Karo, Antara Agen Purba atau Indra Sembiring
- BENTENGTIMES.com - Sabtu, 22 Agu 2020 - 18:44 WIB
- dibaca 1.885 kali
BERASTAGI, BENTENGTIMES.com– Bakal Calon Bupati Karo Cuaca Bangun saat ini mengalami dilema politik. Kandidat Bupati Karo dari jalur independen ini dihadapkan pada dua pilihan, antara mempertahankan Agen Morgan Purba atau dengan Indra Sembiring Maha, sebagai bakal calon wakilnya pada Pilkada Karo 2020 mendatang.
Belakangan ini, ketiga tokoh masyarakat Karo itu menjadi sosok sentris pembahasan politik di Tanah Karo. Ketiganya menjadi hangat diperbincangkan menyusul sikap Bakal Calon Bupati Karo Cuaca Bangun yang berniat menggantikan posisi Agen Morgan Purba kepada Indra Sembiring Maha.
Padahal, pada awal proses penyerahan surat dukungan masyarakat di KPUD Karo, Cuaca Bangun datang berpasangan dengan Agen Morgan Purba. Sampai pada proses puncak hingga akhirnya dinyatakan memenuhi syarat mendaftar sebagai Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati Karo, oleh KPUD Karo mencatatkan, Cuaca Bangun masih berpasangan dengan Agen Morgan Purba.
Ketua KPUD Karo Gemar Tarigan, dalam rapat pleno terbuka rekapitulasi dukungan perbaikan bakal pasangan calon perseorangan pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Karo tahun 2020 di tingkat kabupaten, bertempat di Aula Sibayak Hotel, Berastagi, Jumat (21/8/2020), menyebutkan pasangan Cuaca Bangun dan Agen Morgan Purba dinyatakan memenuhi syarat mendaftar sebagai Calon Bupati dan Wakil Bupati dari jalur independen.
Baca: Ini Tahapan Pendaftaran Paslon Terbaru: Kandidat Tidak Boleh Bawa Massa
Keputusan itu diambil setelah dilakukan rekapitulasi dukungan hasil perbaikan PPK (Panitia Pemilihan Kecamatan) terhadap dokumen dukungan perbaikan bakal pasangan calon perseorangan atas nama bakal calon Bupati Cuaca Bangun dan bakal calon Wakil Bupati Agen Morgan Purba. Setelah perbaikan itu diketahui total keseluruhan dukungan terhadap pasangan Cuaca Bangun-Agen Purba sebanyak 24.805 dari 23.900 yang dibutuhkan untuk jumlah syarat bakal pasangan calon perseorangan.
“Maka, pasangan Cuaca Bangun-Agen Purba boleh mendaftar pada 4-6 September mendatang,” kata Gemar Tarigan.
Cuaca Bangun Minta Ganti Wakil
Setelah dinyatakan memenuhi syarat mendaftar sebagai pasangan calon perseorangan, Cuaca Bangun berkirim surat ke KPUD Karo. Dalam suratnya, Cuaca Bangun mengajukan pergantian wakil bupati dari Agen Purba kepada Indra Sembiring Maha.
Menanggapi surat itu, Gemar Tarigan mengatakan, akan melakukan klarifikasi.
“Kita akan memanggil Cuaca Bangun. Begitu juga Agen Purba untuk klarifikasi,” ujarnya.
Baca: Maju Calon Bupati Karo, Jalur Perseorangan Butuh Dukungan 23.900 KTP
Sementara, Komisioner KPUD Karo Divisi Teknis Penyelenggara Lotmin Ginting, dalam satu kesempatan mengatakan, untuk jalur perseorangan, menurut peraturan perundang-undangan pasangan tidak boleh diganti lagi, kecuali pasangan tersebut mundur dari pasangan calon.