Hinca Panjaitan Yakin Presiden Jokowi akan Tonton Pidato AHY Berpidato
- BENTENGTIMES.com - Senin, 12 Mar 2018 - 08:00 WIB
- dibaca 635 kali
BOGOR, BENTENGTIMES.com -Partai Demokrat semakin percaya diri mencoba menawarkan kadernya, yakni Ketua Kogasma Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) agar bisa diusung dalam Pilpres 2019. Demokrat berharap masyarakat dan partai-partai mempertimbangkan sosok AHY.
“Kami menawarkan menyiapkan Mas AHY sebagai pemimpin baru, mudah-mudahan masyarakat menerimanya dan partai-partai politik mendengarkannya,” ujar Sekjen Demokrat Hinca Panjaitan usai Rapimnas di Bogor, Jawa Barat, Minggu (11/3/2018).
“Dan dengan demikian juga bisa mempertimbangkannya untuk duduk sama-sama rancang Indonesia yang lebih baik,” lanjutnya.
Dalam Rapimnas yang digelar di Sentul International Convention Center itu, AHY menyampaikan pidato penutup Rapimnas. Hinca yakin masyarakat sudah menyaksikan pidato AHY tersebut, termasuk Presiden Joko Widodo.
Hinca menyebut potensi dan nilai tawar dalam diri AHY terlihat jelas saat AHY menyampaikan pidatonya.
“Saya kira semua menonton dan saya kira juga Presiden Jokowi menonton, melihatnya dan menarik untuk mempertimbangkannya. Hari ini Mas AHY pidatonya saya kira bagian yang layak untuk dipertimbangkan oleh siapa saja,” ucap Hinca.
Hinca menambahkan, tak hanya AHY saja yang menurutnya siap maju dalam kontestasi Pilpres mendatang. Ia menegaskan, Demokrat pun siap dan optimistis memenangkan Pemilu 2019.
“Partai Demokrat siap betul dengan kepemimpinan nasional ke depan. Apalagi kami punya pengalaman 10 tahun Pak SBY. Saya kira semua tahu punya legacy yang luar biasa ya,” pungkasnya.