Benteng Times

Ronaldo, Costa, Nacho dan De Gea Jadi Sorotan di Laga Portugal vs Spanyol

Tendangan bebas Ronaldo yang membuat kedudukan imbang antara Portugal vs Spanyol dalam laga kedua Grup B Piala Dunia Rusia 2018.

RUISIA, BENTENGTIMES.com – Pertunjukan sepakbola indah menyerang dipertontonkan dua tim papan atas dunia, Portugal vs Spanyol pada laga lanjutan Grup B Piala Dunai Rusia 2018 yang berlangsung di Fisht Stadium, Sabtu (16/6/2018) pukul 01.00 dini hari WIB.

Cristiano Ronaldo dengan hattrick-nya, Diego Costa dengan gol brace-nya, Nacho dengan 1 gol spektakulernya serta David De Gea dengan penampilan melempemnya, jadi sorotan pada laga yang berakhir dengan skor imbang 3-3 tersebut.

Baru empat menit laga berjalan, Portugal langsung tancap gas dengan mampu membuka keunggulan lewat eksekusi penalti Cristiano Ronaldo. Penalti didapat setelah superstar Real Madrid ini dilanggar rekannya di klub, Nacho Fernandez.

Wlau sebenarnya, jatuhnya berbau diving, namun wasit Gianluca Rocchi tetap memberikan hadiah penalty kepada Portugal yang dieksekusi oleh Ronaldo.

Spanyol oun langsung bereaksi dengan meningkatkan intensitas serangan mereka. Sekitar 20 menit kemudian, tepatnya menit ke-24, Diego Costa menyamakan kedudukan. Gol ini datang setelah sang bomber Bengal memenangkan duel udara lawan Pepe dan mengecoh sejumlah pemain sebelum membobol gawang Rui Patricio.

Saat skor imbang, Spanyol memiliki sejumlah kans untuk bisa berbalik unggul. Hanya saja, beberapa peluang yang mereka dapatkan dapat dimentahkan, mulai dari tembakan Isco yang digagalkan mistar gawang dan sepakan kaki kiri Andres Iniesta yang tipis melebar.

Justru Portugal yang kembali memimpin semenit jelang turun minum. Ronaldo kembali mencatatkan namanya di papan skor akibat blunder fatal yang dilakukan David de Gea. Bola malah mengalir ke gawangnya sendiri ketika berusaha menghalau sepakan yang sebenarnya tak begitu kencang.

Di awal babak kedua, Spanyol meningkatkan intensitas serangannya. Hanya 10 menit berlangsung, Spanyol sudah mampu menyamakan skor menjadi 2-2. Kembali Diego Costa yang menyelamatkan Spanyol setelah menyambar umpan sundulan dari Sergio Busquets hasil tendangan bebas David Silva.

Spanyol semakin ganas. Berulangkali mereka mengobrak abrik pertahanan Portugal dengan permainan cantik satu dua. Buktinya, tiga menit berselang, Nacho mencetak gol indah spektakuler melalui tembakan keras yang sempat menerpa tiang kanan Portugal dan memantul ke dalam gawang Portugal.

Situasi unggul membuat Spanyol semakin nyaman dan larut dalam penguasaan bola. Bahkan, gelandang atraktif mereka gantikan, seperti Iniesta, David Silva dan striker Diego Costa. Kelengahan ini pun dimanfaatkan Portugal dengan terus melakukan serangan.

Dan, pada akhirnya, Portugal mendapatkan tendangan bebas dekat dengan garis kotak penalty. Ronaldo pun sukses mengeksekusi tendangan bebas tersebut menjadi gol, sementara De Gea terlihat hanya memelototi bola masuk ke gawangnya tanpa ada upaya melakukan penyelamatan. Portugal pun terhindar dari kekalahan dan skor akhir menjadi 3-3.

Exit mobile version