Di Negara Ini Dilarang Nonton Siaran Langsung Piala Dunia Rusia

Share this:
Ilustrasi menonton siaran langsung Piala Dunia

Istri Leshchenko, DJ Anastasia Topolskaya, juga tampil di klub malam Rusia. Dan ketika dia dikritik karena menguggahnya di jejaring sosial, ia berkomentar: Anda mengizinkan tur di Rusia – jadi mari kita pergi ke sana untuk sepak bola.

Sebelumnya, memang sudah ada larangan kepada warga Ukraina untuk berangkat ke Rusia menonton langsung Piala Dunia. Tapi lihatlah, bagaimana antusias sekitar lima ribu warga Ukraina yang sudah membeli tiket ke Moskow.

Ukraina memiliki 5 juta antena satelit. Tidak semuanya terpasang secara legal dan angkanya diyakini terus bertambah. Rasanya sulit mencegah warga Ukraina menonton siaran langsung Piala Dunia 2018.

Data yang dirilis pada bulan Maret tahun ini: 52 persen warga Ukraina menentang larangan saluran TV Rusia, dan 46 persen ingin mengembalikan VKontakte dan jaringan sosial Rusia lainnya.

Tidak ada yang tahu apa yang harus dilakukan dengan jutaan warga yang masih tidak mengerti bahwa Ukraina tengah berperang dengan Rusia. Tapi jutaan antena yang disebutkan di atas diinstal untuk dapat melihat saluran terlarang Rusia.

Jadi siaran sepak bola, meskipun ada larangan resmi, akan tetap memanjakan mata pecinta bola di Ukraina melalui satelit. Mungkin sejumlah kafe dan bar di Kyev dan kota-kota lain telah menempatkan panel televisi plasma dan antena satelit.

Share this: