Gilbert Bertanding Tanpa Melihat Papan Catur dengan Antoni, Berakhir Seri

Share this:
PELITA MONALD GINTING-BMG
Bupati Karo Terkelin Brahmana saat membuka resmi turnamen catur yang digelar Moderamen GBKP dan BNNK Karo, di PPWG Zentrum, Kabanjahe, Selasa (17/9/2019). 

Bupati Karo Terkelin Brahmana mengatakan, sangat mengapresiasi digelarnya turnamen catur oleh Moderamen GBKP dan BNNK Karo. Ia mengungkapkan, sejak dulu banyak orang Karo yang sukses menjadi master catur nasional maupun internasional.

Ia berharap dengan terselenggaranya turnamen catur itu, bisa menjaring atlet-atlet berbakat dari Karo. Begitu juga dapat mengikuti jejak-jejak master catur asal Karo yang sudah terkenal dikancah nasional dan internasional.

Hal senada disampaikan Ketua Percasi Karo Osaka Hendra Ginting. Osaka mengatakan, selain mencari bibit-bibit atlet berbakat dan berkualitas, turnamen tersebut juga bertujuan membentuk karakter anak sejak dini agar terhindar dari narkoba.

“Dengan aktivitas beradu kepintaran dalam olahraga catur, semua yang negatif-negatif akan buyar,” ujar Osaka yakin.

BacaASEAN Summit ke-34: 10 Negara Ini Berambisi jadi Tuan Rumah Piala Dunia 2034

BacaSeru! Dendam Jojo Terbalaskan Usai Kalahkan Anthony Ginting

Pada kesempatan itu, Osaka berharap Moderamen GBKP dapat melanjutkan turnamen catur ke tingkat yang lebih tinggi. “Mudah-mudahan dengan hadirnya Master Internasional (MI) muda Gilbert Elroy Tarigan dapat menjadi inspirasi bagi calon-calon pecatur muda Karo,” ujarnya.

Disampaikan, turnamen catur tersebut diikuti 194 peserta. Kategori SD sebanyak 58 orang, SMP 56 orang, SMA 41 orang, dan umum berjumlah 39 orang.

Share this: