Benteng Times

Terduga Perambah Hutan Siosar Diringkus, Penangkapan Dikawal Masyarakat

Pihak Dinas Kehutanan Provinsi Sumatera Utara mengamankan terduga pelaku perambahan hutan Siosar serta mengamankan barang bukti berupa alat berat.

KARO, BENTENGTIMES.com – Terduga pelaku perambah hutan di kawasan hutan Puncak 2000 dan kawasan hutan Siosar diamankan Dinas Kehutanan Provinsi Sumatera Utara di bawah komando Kasi Pengamanan Hutan Sumatera Utara Rudolf Sagala, yang juga dikawal masyarakat Desa Suka Maju, DPC Dewan Pimpinan Cabang Pro Jokowi (Projo) Kabupaten Karo serta DPD IPK Kabupaten Karo.

Baca: Walantara Laporkan Pelaku Perambahan Hutan Karo ke Penegak Hukum

Baca: PT Bibit Unggul Karobiotek Diduga Serobot Hutan di Puncak 2000 Siosar

Ketua DPC Projo Kabupaten Karo Lloyd Reynold Ginting Munthe SP kepada BENTENG TIMES, Minggu (14/3/2021) menjelaskan, penangkapan berlangsung Jumat (12/3/2021) sekitar pukul 16.00 WIB. Pada penangkapan tersebut, petugas mengamankan seorang diduga sebagai pelaku bernama Yudi yang berpropesi sebagai operator alat berat beserta satu unit alat berat buldozer sebagai barang bukti.

“Kita sangat berharap perambahan hutan di Tanah Karo Simalem ini harus segera diungkap dan pelakunya ditangkap. Pelaku juga harus dijerat hukuman seberat-beratnya. Jangan ada pembiaran, jangan nanti habis hutan kita ini dibabat, efek dan dampaknya kepada kita semua. Ini harus tuntas,” ujar Lloyd yang Juga salah satu pengurus PDI Perjuangan Kabupaten Karo ini.

Baca: Penebangan Liar Merebak di Karo, Hutan Lindung Desa Perbulan Laubaleng Dirambah

Baca: Polisi Hutan dan Polres Karo Tinjau Lokasi Illegal Logging, Warga: Polhut Lalai dan Sok Terkejut

Disebutkan, tidak hanya di kawasan Siosar dan Puncak 2000, tapi perambahan hutan lainnya juga harus dituntaskan. “Kami sebagai DPC Projo Kabupaten Karo siap mendampingi dan mengawal penangkapan seperti ini, dan kita juga berharap kepada seluruh masyarakat agar melaporkan atau sama-sama menggerebek bila ada melihat hutan dirusak atau dirambah,” tegasnya.

Exit mobile version