Pantau Antisipasi Pandemi COVID-19 di Karo Melalui Teleconference
- BENTENGTIMES.com - Senin, 23 Mar 2020 - 23:22 WIB
- dibaca 293 kali
KARO, BENTENGTIMES.com – Bupati Karo Terkelin Brahmana, Ketua DPRD Karo Iriani Br Tarigan, Ketua Moderamen GBKP Pdt Agustinus Purba, Kadis Kominfo Jonson Tarigan, Ketua Gugus Corona Ir Martin Sitepu, Kadis Kesehatan drg Irna Safrina Meliala, Kakesbang Pol Linmas Tetap Ginting, Camat Simpang Empat dan Camat Dolat Rakyat mengadakan teleconference guna memantau perkembangan antisipasi penyebaran Virus Corona Disease (COVID-19), Senin (23/3/2020) pukul 12.00 WIB di ruang Command Center Kantor Bupati.
BACA: Pulang dari Manado, Satu Anggota DPRD Sumut PDP Corona, Diisolasi di RS Adam Malik
Dalam teleconfenrence tersebut, Bupati Karo menanyakan kepada Camat Dolat Rakyat dan Camat Simpang Empat bagaimana penanganan antisipasi COVID-19 yang sudah dilakukan masing-masing forkopincam saat ini.
Bupati juga menegaskan agar jangan percaya kepada hoaks yang berseliweran selama ini dan diminta melakukan sosialisasi kepada masyarakat. “Jika ada gejala menonjol berkembang di masyrakat, segera laporkan ke Posko Gugus tugas,” perintah bupati.
Sementara Camat Dolat Rakyat Jimmy Tarigan SSTP mengatakan bahwa Kecamatan Dolat Rakyat bersama tim forkopincam sudah bergerak ke desa-desa untuk melakukan sosialisasi kepada masyarakat agar waspada terhadap virus corona.
“Imbauan yang kita serukan berupa social distancing, yang maksudnya agar kurangi mendatangi tempat keramaian dan perkumpulan, jaga jarak sesama orang minimal 1 meter dan lebih spesifik lagi agar jaga kebersihan sekitar tempat tinggal,” jelas Jimmy.
Selain itu, lanjut Jimmy, masyarakat juga diajak agar lebih sering mencuci tangan. Selain itu, daerah wisata di lokasinya, seperti Taman Lumbini, untuk sementara diimbau agar ditutup untuk umum.
Camat Simpang Empat Amsah Perangin-angin juga telah melakukan sosialisasi agar masyarakat paham penyebaran virus corona dan tidak ketinggalan informasi.
BACA: Antisipasi Virus Corona, BRI Kabanjahe Cek Suhu Tubuh Nasabah
“Forkopimcam selalu monitoring perkembangan dan berkoordinasi dengan Ketua Gugus Tugas. Hal-hal yang berkaitan selalu dibahas, seperti apa saja forkopimcam lakukan ke depan, menciptakan kolaborasi informasi sinegertitas dan menangkal isu isu hoaks yang beredar di tengah masyarakat,” jelasnya.