Kantor Camat Gunungsitoli Terbakar, Kotak dan Surat Suara Ludes
- BENTENGTIMES.com - Sabtu, 4 Mei 2019 - 17:14 WIB
- dibaca 38 kali
GUNUNGSITOLI, BENTENGTIMES.com – Kantor Camat Gunungsitoli yang juga dijadikan gudang penyimpanan surat suara dan seluruhnya dilalap sijago merah, Sabtu (4/5/2019) sekitar pukul 04.00 WIB.
Camat Gunungsitoli Eko Ary Yanto Zebua mengatakan bahwa akibat kebakaran itu, seluruh surat suara dan kotak suara yang tersimpan di aula kantor tersebut ludes terbakar.
BACA: KPU Lalai, 150 Warga Binaan Lapas Gunungsitoli Batal Memilih
Pasca kebakaran ini, pihak Kecamatan Gunungsitoli langsung melakukan koordinasi dengan pihak kepolisian, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Gunungsitoli dan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kota Gunungsitoli, guna menindaklanjuti langkah apa dilakukan.
“Untuk kotak suara yang terbakar, berjumlah sekitar 825 kotak. Kotak dan surat suaranya ikut hangus semuanya,” ujar Eko.
BACA: Surat Penahanan Untuk Walikota Gunungsitoli Beredar, Begini Responnya
Saat ini personel kepolisian sedang melakukan penyelidikan untuk mengetahui penyebab kebakaran yang terjadi di kantor yang beralamat di Jalan Pancasila Kota Gunungsitoli ini.
Pihak kepolisian tampak menurunkan Tim Laboratorium Forensik dan memeriksa sejumlah saksi.