Da’i Muda Ini Sebut Djarot Pemimpin Yang Komunikatif
- BENTENGTIMES.com - Senin, 28 Mei 2018 - 15:38 WIB
- dibaca 264 kali
ASAHAN, BENTENGTIMES.com – Calon Gubernur Sumatera Utara nomor urut 2 Djarot Saiful Hidayat merupakan sosok pemimpin yang komunikatif, merakyat, ramah dan mau turun ke bawah.
Hal itu ditegaskan Ketua Da’i Muda Asahan Ustad H Raja Dedi Hermansyah, Minggu (27/5/2018) saat dimintai komentarnya mengenai sosok Djarot Saiful Hidayat yang diusung PDI Perjuangan dan Partai Persatuan Pembangunan (PPP) itu.
(BACA: Djarot Ajak Da’i dan Da’iyah Berikan Edukasi pada Masyarakat)
“Beliau (Djarot) pemimpin yang merakyat, tidak jaim, ramah, komunikatif dan mau turun ke bawah,” tegas Ustadz Raja Dedi Hermansyah.
Melihat sosoknya yang sederhana dan memiliki pribadi sebagai Islam yang sangat moderat, Djarot diyakini mampu memimpin Sumatera Utara yang notabene masyarakatnya heterogen.
(BACA: Djarot Ajak Da’i Berikan Pendidikan Politik Masyarakat)
“Sumut yang terdiri dari berbagai suku dan agama, dirasa cocok dipimpin oleh pemimpin seperti Djarot,” ungkapnya.
Ketika disinggung apakah Da’i Muda pada pilgubsu mendatang sudah menetapkan pilihan, Ustadz H Raja Dedi Hermansyah enggan menjawabnya.
(BACA: Djarot Bersama Da’i Sepakat Melawan Radikalisme dan Terorisme)
“Kalau itu yang ditanya, mohon maaf untuk tidak dijawab dan yang pasti pilihan itu akan dibuktikan di bilik suara pada tanggal 27 Juni mendatang,” tegasnya.