SIANTAR, BENTENGTIMES.com – Sebagai rasa syukur karena ikut memeriahkan hari jadi Kota Siantar ke-147, Komunitas Seni Kreatif Musik Siantar (SKMS) menggelar bakti sosial, yakni gerakan nasi bungkus.
Para pengurus SKMS membagikan nasi bungkus kepada juru parkir, pengemis dan masyarakat kelas menengah ke bawah. Ratusan nasi bungkus itu dibagikan di seputaran Jalan Sutomo dan Merdeka Pematangsiantar, Senin (23/4/2018).
Ketua SKMS Lambok Munthe melalui Sekretaris Irene Sinthya Hutajulu menuturkan, bakti sosial tersebut akan terus mereka lakukan.
“Ini sebagai rasa syukur kami karena ikut tampil di acara HUT Siantar. Bakti sosial akan kami lakukan secara berkesinambungan dan dengan bakti sosial yang berbeda-beda,” ujarnya.
Irene melanjutkan, tampilnya SKMS pada acara HUT Siantar merupakan penampilan perdana. “Kami baru terbentuk sebulan yang lalu, anggotanya kurang lebih 26 orang. Pada HUT Siantar, kami tampil hari Kamis (26/4/2018) malam,” jelasnya.
Terkait bakti sosial itu, Irene mengatakan, mereka mengumpulkan dana secara kolektif, dari uang kas dan dengan cara mengamen. “Kami mengamen sekali seminggu,” ucapnya.
Meski belum memiliki wadah untuk berlatih dan alat musik yang lengkap, namun SKMS tetap berupaya memberikan penampilan terbaik.
“Kami belum punya wadah, dimana tempat yang cocok, di situ kami latihan. Alat musik yang kami punya hanya gitar akustik, cajon, seruling. Itu punya pribadi,” ujar Irene.
Untuk HUT Siantar kali ini, komunitas bermotto ‘Jauhi Narkoba, Mari Bermusik’ ini juga berharap, toleransi di Kota Siantar semakin kuat, hilangkan sentimen SARA dan pemerintah lebih mempedulikan anak-anak muda yang berbakat dalam seni.
“Supaya anak-anak muda di Siantar punya kegiatan positif dan punya kesibukan. Dengan begitu, anak-anak muda terhindar dari narkoba,” imbuhnya.