Benteng Times

Pertama Kali Menjejakkan Kaki di Nisel, Djarot dan Istri Disuguhi Air Kelapa Muda

Djarot dan istri, Happy Farida, menikmati air kelapa muda begitu tiba di Nias Selatan, Senin (9/4/2018).

NISEL, BENTENGTIMES.com – Djarot Saiful Hidayat didampingi istri Happy Farida tampak bahagia saat berkunjung di Kepulauan Nias, Senin (9/4/2018). Ini kali pertama calon Gubernur Sumatera Utara Nomor Urut 2 itu datang ke pulau sejuta pesona itu.

Dari Bandara Kuala Namu Internasional Airport (KNIA), Djarot bersama istri terbang menuju Gunungsitoli menumpangi pesawat Garuda Indonesia dengan nomor penerbangan GA7116, pukul 07.00 WIB. Pesawat tiba sekira pukul 08.22 WIB.

Djarot dan istri di pantai Hilisataro, Kecamatan Toma, Nias Selatan, Senin (9/4/2018).

Di Bandara Binaka, para kelompok Relawan DJOSS (Djarot-Sihar) langsung menyambut. Djarot dikalungi bunga. Kemudian Djarot dan istri temu ramah sejenak bersama tokoh masyarakat Nias dan pengurus partai politik PDIP.

Kemudian perjalanan dilanjutkan ke Kabupaten Nias Selatan. Kurang lebih 3 jam perjalanan, Djarot dan istri Happy Farida tiba di Nias Selatan (Nisel).

Rombongan kemudian singgah di kediaman Ketua PAC Toma Gedonius Maduwu di Desa Hilisataro, Kecamatan Toma.

Sambutan tuan rumah luar biasa hangat. Gedonius kemudian menyuguhkan air kelapa muda yang dipetik dari kebun kelapa miliknya kepada Djarot dan istri Happy Farida.

Lalu, Djarot Syaiful Hidayat dan Ny Happy Farida menikmati air kelapa muda itu di bawah cakruk di halaman rumah Gedonius.

Djarot dan istri, Happy Farida, berpose di pinggir pantai, di tengah barisan pohon kelapa di Nias Selatan, Senin (9/4/2018)

“Lebih Manis ya,” ujar Happy. “Beda… bedalah,” timpal Djarot Syaiful Hidayat.

Sagking enaknya, pasangan calon Wakil Gubernur Sihar Sitorus ini sampai berkali-kali mengatakan bahwa kualitas dan rasa kelapa muda Nias Selatan itu memang beda. Beda kelas.

“Ini DJOSS,” puji Djarot sembari mengangkat kelapa muda ke arah kamera fotografer.

Belum lagi selesai menikmati air kelapa muda, menyusul kemudian durian. “Wow, rasanya khas. Lezat.
Isinya warna kuning-kekukingan. Rasanya luar biasa,” ujar Djarot berkali-kali.

Djarot Saiful Hidayat dan istri, Happy Farida menikmati durian dalam kunjungannya ke Nias Selatan, Senin (9/4/2018).

Selepas menikmati durian dan air kelapa muda, Djarot dan istri beranjak ke Pantai Hilisataro. Lewat jalan setapak menembus perkebunan kelapa milik keluarga Toma Gedonius, Djarot menuntun istri Happy Farida sampai ke bibir Pantai Hilisataro, yang oleh wisatawan menamainya pantai Rock Star.

“Bule-bule sering berselancar di sini, Bang,” ujar Gedonius Maduwu, yang ikut mendampingi Djarot dan istri ke pantai.

Exit mobile version