Benteng Times

Persit KCK Koorcab Korem 023/KS Gelar Upacara Pembukaan Pekan Olahraga

SIBOLGA, BENTENGTIMES.com – Persit Kartika Chandra Kirana Koorcab Rem 023/Kawal Samudera melaksanakan pembukaan Pekan Olahraga dan Lomba antar Cabang untuk memeriahkan HUT ke-72 Persit Kartika Candra Kirana.

Pekan Olahraga ini dibuka oleh Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Koorcab Rem 023 PD I/Bukit Barisan Ny Retha Donni Hutabarat , Selasa (13/3/2018), bertempat di Lapangan Upacara Makorem 023/KS Jalan Datuk Itam Sibolga.

Adapun tema HUT ke-72 Persit Kartika Chandra Kirana Tahun 2018 adalah “Dengan Dilandasi Keimanan dan Ketaqwaan, Persit Kartika Chandra Kirana Bertekad Meningkatkan Potensi Diri, Kesehatan dan Pendidikan Keluarga Serta Kreatifitas Prajurit Guna Mendukung Tugas TNI AD.”

Upacara tersebut diikuti oleh peserta dari 8 tim, yakni Persit Cabang XL MaKorem, Persit Cabang XLI Kodim 0205, Persit Cabang XLII Kodim 0206, Persit Cabang XLIII Kodim 0210, Persit Cabang XLIV Kodim 0211, Persit Cabang XLV Kodim 0212, Persit Cabang XLVI Kodim 0213, Persit Cabang XLVII Yon 123.

Dan, sebagai Komandan Upacara adalah Ketua Seksi Ekonomi Ny Ojak Simarmata Boru Silalahi dan perwira upacara Ery Mulyono selaku pengurus organisasi, sedangkan pembaca laporan kesiapan Ny Nelson Rajagukguk selaku Ketua Seksi Kebudayaan, pembaca janji atlet Ny Samosir selaku pengurus seksi kebudayaan dan pembaca Janji Wasit Bintara Jasrem adalah Serda Jigron.

Dalam amanatnya, Ny Retha Donni Hutabarat mengatakan bahwa kegiatan olahraga dan perlombaan ini, meliputi pertandingan bola voli, tenis meja, tenis lapangan, tari penyambutan, senam tobelo, lomba menyanyi solo/duet, lomba pos KB, bayi sehat dan rumah sehat.

Tujuan perlombaan dan pertandingan ini guna meningkatkan kebugaran, meningkatkan rasa kebersamaan, rasa cinta, memupuk dan melestarikan adat budaya nusantara.

“Saya berharap kepada seluruh anggota agar turut berpartisipasi dalam melaksanakan seluruh rangkaian kegiatan dengan baik dan memaknainya sebagai wujud tanggung jawab sebagai bagian dari anggota Persit Kartika Chandra Kirana,” ujarnya.

Sebagai pembuka acara, dilaksanakan pelepasan balon oleh Ketua Persit KCK Koorcab Rem 023 PD I/Bukit Barisan, dilanjutkan dengan pertandingan bola voli.

Danrem 023/KS Kol Inf Donni Hutabarat sebagai pembina Persit Kartika Chandra Kirana Koordinator Cabang Korem 023/KS mengatakan, dalam pelaksanaan pertandingan dan perlombaan kali ini, baik para peserta maupun wasit dan juri agar selalu menjunjung tinggi sportifitas dengan mengedepankan semangat kekeluargaan dan kebersamaan.

“Kalah menang biasa, yang penting tetap semangat,” ucap Danrem.

Selain Danrem, turu hadir dalam kegiatan tersebut Kasrem 023/KS Letkol Inf I Gusti Ketut Artasuyasa , para Dandim Jajaran Korem 023/KS, para Kasi Korem 023/KS dan para Dankabalak Korem 023/KS.

Exit mobile version