BENTENGTIMES.com – Pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sumatera Utara, Djarot Saiful Hidayat dan Sihar PH Sitorus mengucapkan Selamat Tahun Baru Imlek 2569 kepada seluruh masyarakat yang merayakan.
Pada kesempatan tersebut Djarot-Sihar menyampaikan harapannya agar di tahun ini seluruh umat yang merayakan mendapatkan kesehatan, kemakmuran dan kebahagiaan.
“Kami mengucapkan Gong Xi Fa Cai, semoga mendapat kesehatan, kemakmuran, dan kebahagiaan bagi seluruh umat yang merayakannya,” tutur Djarot-Sihar.
Tak lupa, Djarot-Sihar juga menghadiri berbagai acara di malam tahun baru imlek untuk merasakan langsung kebahagiaan masyarakat Tionghoa yang merayakan. Pada kesempatan tersebut, paslon mengenakan cheongsam (baju tradisional Tionghoa) bewarna merah yang melambangkan keberuntungan dan kesejahteraan.
Berdasarkan siklus tahunan, tahun baru Imlek 2018 (tahun 2569 Imlek) merupakan tahun Anjing Tanah (Brown Earth Dog). Menurut kepercayaan masyarakat Tionghoa, tahun Anjing Tanah merupakan tahun yang menuntut tiap individu untuk fokus pada apa yang dikerjakan dan lebih percaya diri. Mereka yang optimis dipastikan akan mampu mengatasi segala macam desas-desus, keresahan, dan efek negatif dari perekonomi yang memang sangat menantang.
Hal ini pula yang diharapkan masyarakat Tionghoa, agar di tahun ini Sumatera Utara segera mendapatkan pemimpin yang mampu mengatasi segala macam desas-desus dan keresahan akibat korupsi yang telah lama hadir di Sumatera Utara. Djarot-Sihar dinilai mampu mengatasi semuanya dengan program-program yang dimiliki.