Benteng Times

Pangdam Bukit Barisan Dimutasi, Ini Sosok Penggantinya

Mayjen TNI Ibnu Triwidodo SIP memasangkan kaca mata pada kegiatan sosial di peringatan Hari Juang Kartika di Jakarta, beberapa waktu lalu.

JAKARTA, BENTENGTIMES.com – Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto SIP kembali melakukan mutasi terhadap sejumlah Perwira Tinggi (Pati). Salah satu Pati yang dimutasi, yakni Mayjen (TNI) Cucu Sumantri SSos yang menjabat sebagai Pangdam I/Bukit Barisan.

Mutasi sejumlah Pati, yang termasuk Pangdam I/Bukit Barisan di dalamnya tertuang dalam surat keputusan Panglima Tentara Nasional Indonesia dengan nomor Kep/231/III/2018 yang ditetapkan di Jakarta, 9 Maret 2018.

Surat tersebut telah beredar di kalangan jurnalis di Sumatera Utara. Dalam surat tersebut tertulis bahwa Mayjen Cucu Sumantri dipindahtugaskan menjadi Staf Khusus Kasad.

Sedangkan Pangdam I/Bukit Barisan yang baru ditunjuk, Mayjen (TNI) Ibnu Triwidodo SIP, sebelumnya menjabat sebagai Tenaga Pengajar Bidang Kewaspadaan Nasional di Lemhannas sejak tahun 2016.

Informasi dihimpun, Ibnu Triwidodo merupakan sosok lulusan Akmil 1985 yang lahir di Yogyakarta, 9 November 1961.

Sebelumnya pada rentang waktu tahun 2015-2016, Ibnu juga pernah menjabat sebagai Kasdam Jaya.

Hingga berita ini ditayangkan, belum ada konfirmasi resmi dari Penerangan Kodam I/Bukit Barisan terkait mutasi di tubuh TNI ini.

Exit mobile version