Keputusan Ini Pertanda Ketidasepahaman Anies-Sandi
- BENTENGTIMES.com - Rabu, 7 Mar 2018 - 22:15 WIB
- dibaca 527 kali
“Yang penting semuanya harus ditertibkan, terus ditata, tapi bagaimananya nanti kita lihat,” kata Anies.
Sebelumnya Wagub Sandiaga Uno telah menegaskan bakal menggunakan diskresi untuk melindungi PKL agar mereka bisa berdagang di trotoar Melawai. Pertimbangannya untuk menjaga mata pencaharian pedagang.
“Meskipun menempati trotoar namun keberadaannya ditata sedemikian rupa agar tidak mengganggu pejalan kaki,” ujarnya.
Sikap pemimpin yang cenderung membela kepentingan sepihak mendapat kecaman keras dari DPRD DKI Jakarta.
Kritikan pedas dilontarkan anggota Komisi D Wahyu Dewanto yang menudingnya sebagai kebijakan yang tidak berwawasan ke masa depan.
“Melawai itu kan bersebelahan dengan Blok M yang akan digarap sebagai percontohan Transit Oriented Development (TOD), mestinya tidak dibikin semrawut oleh PKL,” ujar Wahyu.
Wahyu juga menyesalkan Sandiaga akan menggunakan hak diskresi hanya untuk kepentingan sekelompok kecil.
Politisi muda ini mengharapkan Anies-Sandi tidak terlalu berpihak kepada PKL tapi mengabaikan kepentingan masyarakat banyak.