GUNUNGSITOLI, BENTENGTIMES.com– Wali Kota Gunungsitoli, Sowa’a Laoli bertindak sebagai pembina upacara pada Upacara Peringatan dan Pembukaan Rangkaian Kegiatan Hari Jadi ke-347 Kota Gunungsitoli Tahun 2025, yang dilaksanakan di halaman Kantor Wali Kota Gunungsitoli, Senin (14/04/2025).
Mengawali sambutannya, Sowa’a mengajak seluruh peserta upacara bersyukur kepada Tuhan Yang Maha Kuasa atas kesempatan dan kesehatan yang diberikan, sehingga dapat mengikuti upacara dan perayaan hari jadi ini.
Sowa’a menegaskan bahwa peringatan Hari Jadi Kota Gunungsitoli bukan sekadar seremoni tahunan, melainkan momentum untuk merefleksikan nilai-nilai historis dan semangat pendiri kota dalam mewujudkan kemajuan nyata di berbagai aspek kehidupan masyarakat. Sebagai pemimpin baru periode 2025–2030 yang dilantik pada Februari lalu, Sowa’a menyampaikan komitmen mempercepat pembangunan berkelanjutan.
Wali Kota mengungkapkan bahwa meskipun pembangunan yang telah dilakukan belum sepenuhnya ideal, sejumlah capaian menunjukkan kemajuan signifikan. Indeks Pembangunan Manusia (IPM) terus meningkat, pertumbuhan ekonomi membaik pasca-pandemi, kemiskinan menurun secara bertahap, inflasi terkendali, serta tingkat pengangguran masih dalam batas wajar. Pemerintah kota juga berhasil mempertahankan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari BPK selama enam tahun berturut-turut.
Para ASN Pemko Gunungsitoli tampak memberi hormat saat Upacara Peringatan Hari Jadi ke-347 Kota Gunungsitoli, Senin (14/04/2025).
Baca: Penebangan Pohon Mahoni Tepi Jalan Kota Gunungsitoli Menuai Protes, BBPJN Sumut Tak Tahu
Visi ‘Gunungsitoli Hebat’ yang diusung untuk lima tahun ke depan dijabarkan melalui lima program prioritas: kesehatan terjamin, SDM tangguh, ekonomi cemerlang, birokrasi berintegritas, dan infrastruktur mantap. Untuk mewujudkannya, Sowa’a mengajak seluruh elemen, termasuk DPRD dan pemangku kepentingan lainnya, untuk bersinergi secara aktif.
Dalam rangkaian peringatan kali ini, digelar berbagai kegiatan seperti penyerahan Satya Lencana, SK pensiun, SK CPNS, pemeriksaan kesehatan, pameran layanan publik, dan kegiatan lain yang melibatkan perangkat daerah.
Selain itu, Sowa’a juga menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya program Sekolah Lansia di dua desa, yang berhasil meluluskan 54 siswa, termasuk wisudawan tertua berusia 80 tahun, Haogo’aro Laoli.
Menutup sambutan, Sowa’a menyadari masih adanya aspirasi masyarakat yang belum terpenuhi, serta pelayanan publik yang perlu ditingkatkan. Hal ini menjadi fokus utama perbaikan ke depan melalui kolaborasi erat antara pemerintah dan DPRD.
Wali Kota Sowa’a Laoli, didampingi Wakil Wali Kota Martinus Lase memotong nasi tumpeng pada Peringatan Hari Jadi ke-347 Kota Gunungsitoli, Senin (14/04/2025).
Baca: Dugaan Penggelapan Retribusi Parkir di Kota Gunungsitoli, Wali Kota Diminta Tindak Kadishub
Turut hadir dalam upacara ini Wakil Wali Kota Gunungsitoli, Forkopimda, Pimpinan dan Anggota DPRD, TP-PKK, para kepala OPD, camat, lurah, serta ASN di lingkungan Pemerintah Kota Gunungsitoli.