Benteng Times

Laka Maut di Tanjung Morawa, Dua Pemotor Terlibat Adu Kambing, Pengendara Supra GTR Tewas

Petugas Sat Lantas Polresta Deliserdang melakukan olah TKP di jalan lintas Medan-Tebing Tinggi Km 23-24, Dusun I Desa Tanjung Baru, Kecamatan Tanjung Morawa, Kabupaten Deli Serdang, Minggu (5/6/2022).

TANJUNG MORAWA, BENTENGTIMES.com– Kecelakaan maut terjadi di jalan lintas Sumatera (jainsum) Medan-Tebing Tinggi Km 23-24, Dusun I, Desa Tanjung Baru, Kecamatan Tanjung Morawa, Kabupaten Deli Serdang, Minggu (5/6/2022) pagi. Dalam insiden itu, satu orang meninggal dunia.

Informasi dihimpun BENTENG TIMES, kecelakaan ini bermula ketika Yusran Hutajulu (44), pengendara sepeda motor Supra GTR BK 3621 OZ melaju dari arah Medan ke Tebing Tinggi. Tiba di lokasi kejadian, Yusran Hutajulu berusaha menghindari kendaraan yang datang dari arah berlawanan kemudian, berpindah jalur ke kanan.

Nah, di saat bersamaan, datang sepeda motor Honda CBR 150 BK 2376 MB yang dikendarai Bendri Simbolon (30) berboncengan dengan Adimayu Barus (21). Dan, kejadian nahas pun terjadi.

Sepeda motor Supra GTR yang dikendarai Yusran Hutajulu terlibat kontra dengan Honda CBR 150 BK 2376 MB yang dikendarai Bendri Simbolon. Kuatnya benturan membuat kedua pengendara juga Adimayu Barus yang berada di boncengan terhempas di aspal.

Akibat insiden itu, Yusran Hutajulu, yang mengendarai Supra GTR meninggal di lokasi kejadian.

BacaLaka Maut di Tebing Tinggi, Bus Intra Kontra Avanza, Sedikitnya 8 Orang Meninggal

BacaDitemukan Meninggal di Medan, Aiptu Saut Simamora Murni Laka Lantas

Jasad warga Jalan Menteng II, Gang Pembangunan Nomor 13, Kelurahan Binjai, Kecamatan Medai Denai, Medan, itu pun dievakuasi ke RSUD H Amri Tambunan Lubuk Pakam. Kemudian diserahkan kepada pihak keluarga untuk disemayamkan di rumah duka.

Halaman Selanjutnya >>>

Pengendara Honda CBR Dilarikan ke RS Grand Med Lubuk Pakam

Pengendara Honda CBR Dilarikan ke RS Grand Med Lubuk Pakam

Sementara, Bendri Simbolon dan Adimayu Barus, mengalami luka parah dan langsung dilarikan ke Rumah Sakit Grand Med Lubuk Pakam.

Keterangan diperoleh jika Bendri dan Adimayu merupakan warga Dusun XII Lubuk Tampu, Desa Sidoarjo II Ramunia, Kecamatan Beringin, Kabupaten Deliserdang.

BacaKronologi Laka Maut di Tebing Tinggi, Avanza Nyalip Jumpa Bus Intra

BacaLubang di Rel Kereta Api Ahmad Yani Picu Kecelakaan, Pengendara Vario Meninggal

Kanit Laka Lantas Polresta Deliserdang Iptu Khairil Anwar, dilansir dari iNews.id, membenarkan kejadian itu. Pihaknya telah melakukan olah tempat kejadian perkara. Guna kepentingan penyelidikan, sepeda motor Honda CBR 150 BK 2376 MB dan Supra GTR BK 3621 OZ telah diamankan sebagai barang bukti di Mapolresta Deliserdang.

Halaman Sebelumnya <<<

Exit mobile version