Benteng Times

BMKG: Ini Wilayah Sumatera Utara dengan Intensitas Hujan Lebat

Ilustrasi.

MEDAN, BENTENGTIMES.com– Kepala BMKG Wilayah I Medan, Hartanto mengatakan di beberapa wilayah Sumatera Utara mengalami hujan dengan intensitas lebat.

“Pada beberapa wilayah seperti Pakpak Bharat, Sergai, Padangsidempuan, Tapanuli Utara, Madina, Deliserdang, Tapsel, Tapteng, Sibolga,” ujarnya.

Sedangkan untuk waspada, kata Baskami untuk Asahan, Tanjungbalai, Labuhanbatu Utara (Labura), Nias Utara, Gunung Sitoli, Nias Selatan. Simalungun, Medan, Humbahas, Batubara, Labuhanbatu, Langkat, Paluta, Palas, Niasbarat, Nias, Tebingtinggi dan Binjai.

Hartanto menganjurkan agar seluruh pemangku kepentingan dan komponen masyarakat meningkatkan kesiapsiagaan, dari 18 Desember hingga 21 Desember.

“Selalu mengikuti informasi dari BMKG Sumut Wilayah I Medan dan media sosial @bmkgsumut,” pungkas Hartanto.

Terpisah, Ketua DPRD Sumatera Utara, Baskami Ginting imbau pemerintah daerah, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) dan seluruh pihak siap siaga mengantisipasi banjir dan longsor di sebagian wilayah Sumatera Utara.

BacaBanjir Tebing Tinggi Meluas, Ribuan Rumah Terendam

Baca2 Nelayan Hilang saat Memancing

Hal ini, kata Baskami, menyusul adanya peringatan waspada maupun siaga yang dikeluarkan oleh Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Balai Besar Wilayah I Medan.

“Saya meminta untuk semua pihak siap siaga menghadapi potensi banjir dan longsor akibat tingginya intensitas hujan di beberapa tempat. Apalagi mengingat kita akan menyongsong suasana Natal dan Tahun Baru,” kata Baskami,
Sabtu (18/12/2021).

Halaman Selanjutnya >>>

Semua Pihak Diminta Tanggap Mengantisipasi Terjadi Banjir dan Longsor

Semua Pihak Diminta Tanggap Mengantisipasi Terjadi Banjir dan Longsor

Dia juga mengimbau masyarakat yang bermukim di tepi sungai hingga lereng bukit agar lebih waspada.

“Juga masyarakat yang melintasi jalan raya dengan banyak pohon di tepi jalan agar selalu berhati-hati dengan situasi dan kondisi seperti ini,” imbaunya.

Baskami Ginting, Ketua DPRD Sumatera Utara.

BacaHujan Disertai Angin Kencang, Pohon Sawit Tumbang Timpa Bocah Pengembala Lembu

BacaDiterjang Ombak di Perairan Belawan, Dua Nelayan Langkat Hilang, Lima Selamat

Baskami juga berharap BPBD sebagai garda terdepan dalam memberi sosialisasi kepada masyarakat tentang ancaman hujan dengan intensitas tinggi sekarang ini.

“Untuk mengupayakan agar jangan sampai terjadi berbagai persoalan yang tidak diinginkan, saya kira semua pihak, pemerintah, TNI dan Polri juga masyarakat agar bisa tanggap guna mengantisipasi terjadinya banjir dan longsor,” tambahnya.

Halaman Sebelumnya <<<

Exit mobile version