Baskami Minta Percepat Proses Pembangunan Jalan Layang Medan-Berastagi

Share this:
BMG
Ketua DPRD Sumatera Utara, Baskami Ginting.

MEDAN, BENTENGTIMES.com– Ketua DPRD Provinsi Sumatera Utara Baskami Ginting mendesak pemerintah agar mempercepat proses pembangunan jalan layang di jalur Medan – Berastagi.

Seperti diketahui, baru-baru ini telah terjadi longsor yang memakan korban pengendara mobil pada jalur tersebut.

Baskami menjelaskan, sebelum rampungnya proses pembangunan jalan tol Medan – Berastagi yang telah dimulai, menurutnya jalan layang dan aktivasi jalan alternatif sudah sepatutnya dirampungkan.

Mengingat, kedua jalur tersebut biayanya lebih murah dan dapat segera diselesaikan.

“Kebutuhannya sangat mendesak, mengingat sudah banyaknya kecelakaan yang terjadi. Jalur Medan-Berastagi adalah jalur yang sangat vital menurut saya,” ujar Baskami, Senin (1/11/2021).

BacaViral Video Istri Pamer Uang, Kapolres Tebing Tinggi Dicopot

BacaRencana Pembangunan Jalan Tol Medan-Berastagi Segera Dimatangkan

Baskami menilai, jalan layang seperti pada pengertian umumnya, yakni jalur yang dibangun dengan menghindari daerah/kawasan yang selalu menghadapi permasalahan kemacetan lalu lintas.

“Di beberapa titik pada ruas tersebut yang rawan macet agar segera dibangun jalan layang,” jelasnya.

Halaman Selanjutnya >>>

Titik Parah Kemacetan di Kawasan Sembahe, Bisa Sampai 10 Jam

Share this: