Tangis Lusiana Br Sembiring, Nasabah Yayasan SAN: Hanya Itu Harapan Anak Bisa Sekolah
- BENTENGTIMES.com - Jumat, 2 Jul 2021 - 18:27 WIB
- dibaca 7.559 kali
Untuk mengantisipasi aramah warga, pihak kepolisian setempat telah memasang garis polisi di Kantor Sari Asih Nusantara. Dan saat ini tengah dilakukan penyelidikan atas kasus dugaan penipuan dan penggelapan.
“Sesuai laporan nasabah ke Polresta Deli Serdang, laporan itu terkait dugaan tindak pidana kasus penipuan dan penggelapan, dan diduga melanggar undang-undang tindak pidana perbankan,” kata Kompol Muhammad Firdaus, Kasat Reskrim Polresta Deli Serdang M Firdaus.
Baca: Perkara Koperasi BNI Itu Kejahatan Kerah Putih, Harusnya Dijerat Pidana Perbankan
Baca: Kajari Toba Laporkan Cucunya, Perkara Uang Rp600 Juta
Dari keterangan Firdaus, total nasabah yang melaporkan atas kasus dugaan penipuan dan penggelapan Yayasan Sari Asih Nusantara tersebut, berjumlah 5.000 orang.