Benteng Times

Kondisi Felix Tarigan Membaik, Sudah Bisa Pulang ke Rumah

Felix Tarigan tampak tersenyum di pangkuan Neneknya Juniatik br Karo, Sabtu (14/11/2020).

BERASTAGI, BENTENGTIMES.com– Kondisi kesehatan Felix Tarigan sudah mulai membaik setelah empat hari dirawat di Rumah Sakit Efarina Etaham Berastagi, Kabupaten Karo. Dan pada Sabtu (14/11/2020), anak malang ini sudah diperbolehkan pulang ke rumah.

“Felix sudah mulai stabil. Demamnya turun dan dia tidak muntah lagi. Dokter sudah menganjurkan bisa istirahat di rumah sambil berobat jalan,” ujar salahseorang petugas medis Rumah Sakit Efarina Etaham Berastagi.

Dari amatan BENTENG TIMES, Felix terlihat Felix sudah segar dan semangat. Namun, anak berusia 3 tahun 5 bulan itu untuk jalan belum bisa. Kedua kakinya belum dapat diluruskan setelah mengalami insiden terpeleset saat bermain dengan temannya sekira dua bulan lalu.

Kakek Felix, Waktu Ginting (56) sangat senang melihat cucunya bisa tertawa dan tersenyum. Pria berusia 56 tahun ini mengucapkan banyak terima kasih kepada semua yang sudah membantu dan mendoakan kesehatan cucunya. Dia juga tak lupa menyampaikan terima kasih atas pelayanan kesehatan pihak Rumah Sakit Efarina Etaham Berastagi.

“Saya senang dan puas dengan pelayanan selama perawatan. Semoga cucu saya bisa sumbuh seperti semula,” ujar Waktu sembari bermohon doa untuk kesembuhan cucunya.

Dirujuk ke Rumah Sakit di Medan

Ketua BPD Desa Lingga Julu Rianto Ginting yang sejak awal mendampingi korban mengatakan, Felix Tarigan selanjutnya dirujuk ke RSUP H Adam Malik Medan, pada Senin (16/11/2020).

BacaFelix Tarigan, Anak Malang yang Ditinggal Ayah Ibunya Kini Dirawat di RS Efarina

Langkah itu dilakukan agar Felix benar-benar mendapatkan kesembuhan.

“Kita sudah mendapat rujukannya,” kata Rianto.

Bersambung ke halaman 2…

Untuk diketahui, penyakit yang diderita Felix Tarigan sebetulnya tidak tergolong langka. Namun, kondisi kehidupannya yang sangat memprihatinkan membuat publik Karo merasa prihatin.

Felix kecil merupakan anak tunggal buah hati pasangan M Tarigan dan K Ginting. Namun, Felix saat masih bayi sudah ditinggal pergi ayah dan ibunya.

Ayahnya pergi entah ke mana. Sementara, ibunya menikah lagi dan tinggal menetap di desa suami barunya.

Sekarang, Felix kecil dirawat oleh kakek dan neneknya di sebuah rumah kontrakan Desa Lingga Julu, Kecamatan Simpang Empat, Kabupaten Karo.

BacaKondisi Felix Tarigan Sangat Memprihatinkan, Sejak Lahir Ditinggal Ayah lalu Ditinggal Ibu

Kisah hidup Felix Tarigan ini membuat publik Tanah Karo merasa prihatin dan membantu untuk kesembuhan Felix Tarigan.

Exit mobile version