Korslet Listrik, Rumah Semi Permanen Ludes Terbakar di Perbaungan
- BENTENGTIMES.com - Sabtu, 14 Nov 2020 - 22:04 WIB
- dibaca 27 kali
PERBAUNGAN, BENTENGTIMES.com– Rumah semi permanen milik Dedi (30) di Jalan Teratai, Lingkungan Juani, Kelurahan Simpang Tiga Pekan, Kecamatan Perbaungan, Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai), dilalap api si jago merah, pada Jumat (13/11/2020), malam sekira pukul 21.30 WIB.
Dalam musibah kebakaran itu, tidak ada korban jiwa. Namun, tidak satu pun harta benda korban dapat diselamatkan.
Keterangan diperoleh, api berawal dari bagian dapur rumah korban. Warga yang melihat kepulan asap berusaha memadamkan api dengan alat seadanya. Namun api semakin marak sehingga warga memilih menjauh dari lokasi kebakaran.
Baca: Polda Sumut Selidiki Penyebab Kebakaran Gudang Gas Elpiji di Siantar
Tak lama berselang, mobil pemadam kebakaran milik Pemkab Serdang Bedagai tiba di lokasi. Beberapa menit kemudian, api dipadamkan.
Kapolres Sergai AKBP Robin Simatupang, didampingi Kapolsek Perbaungan AKP V Simanjuntak kepada Wartawan, Sabtu (14/11/2020), membenarkan peristiwa kebakaran itu. Robin menuturkan, dugaan sementara api berasal dari korsleting listrik. Dia mengatakan, saat kejadian, rumah dalam keadaan kosong.
Baca: Informasi Penggerebekan Bocor, Kafe Remang-remang Perbaungan Sepi Pengunjung
Robin memperkirakan, kerugian korban ditaksir berkisar Rp150 juta. Sebab tidak satu pun harta benda korban bisa diselamatkan. Untuk mengungkap penyebab pasti kebakaran, pihaknya tengah melakukan penyelidikan.