Polres Tanah Karo Tangkap Sindikat Narkotika Jaringan Internasional, Satu Ditembak

Share this:
ERIANTO PERANGINANGIN-BMG
Wakapolres Kompol Hasian Panggabean, didampingi Kasat Resnarkoba AKP Ras Maju Tarigan saat menggelar press release di halaman Mapolres Tanah Karo, Senin (9/12/2019) sore sekira pukul 15.30 WIB.

KARO, BENTENGTIMES.comPolres Tanah Karo berhasil menangkap dua orang sindikat narkotika jaringan Internasional, Minggu (8/12/2019), sore sekitar pukul 15.30 WIB. Satu tersangka berinisial BSP (29) tewas ditembak karena berusaha menerobos blokade polisi di Pos Lantas Desa Doulu, Kecamatan Berastagi, Karo. Sementara, rekan pelaku berinisial RSB (32) berhasil diamankan tanpa melakukan perlawanan berarti.

“Petugas beberapa kali melepaskan tembakan peringatan, namun tidak diindahkan. Kita lakukan tindakan terukur dan mengenai bagian kepala belakang bagian kiri,” terang Wakapolres Kompol Hasian Panggabean, didampingi Kasat Resnarkoba AKP Ras Maju Tarigan, saat menggelar press release di halaman Mapolres Tanah Karo, Senin (9/12/2019) sore sekira pukul 15.30 WIB.

Wakapolres menjelaskan, pengungkapan sindikat narkotika jaringan Internasional ini bermula dari tertangkapnya pelaku berinisial IS dan HS, keduanya warga Jalan Jamin Ginting, tepatnya di kawasan Terminal Bus Kabanjahe, Tanah Karo, Minggu (8/12/2019) siang sekira pukul 11.00 WIB. Setelah itu, petugas Sat Resnarkoba melakukan pengembangan dan berhasil meringkus tersangka lain berinisial AJS, di pekuburan umum Desa Doulu, sekira pukul 14.00 WIB.

Jenazah tersangka BSP disemayamkan di RSU Kabanjahe, Minggu (8/12/2019) sore. BSP mengalami luka tembak di kepala karena berusaha menerobos blokade polisi di Pos Lantas Desa Doulu, Kecamatan Berastagi, Karo, Minggu (8/12/2019), sore sekitar pukul 15.30 WIB.

BacaSempat Bergumul dengan Aipda Hasmion, Pijay si Gembong Narkoba Masuk Bui

Dari keterangan ketiga tersangka diketahui ternyata narkotika mereka peroleh dari pelaku berinisial BSP, warga Jalan Bhayangkara, Kelurahan Kampung Dalam, Kabanjahe dan RSB, warga Desa Ketaren, Gang Saudara, Kabanjahe. Atas pengakuan ketiga tersangka, petugas kemudian memburu pelaku BSP dan RSB.

Dalam perburuan itu, mobil Suzuki Ertiga warna hitam yang ditumpangi pelaku BSP dan RSB sempat berpapasan dengan kendaraan yang ditumpangi petugas Sat Resnarkoba. Lalu, mobil lain yang juga ditumpangi sejumlah petugas Sat Resnarkoba berusaha menghadang laju mobil pelaku.

Share this: