Bunga Bangkai Tumbuh di Desa Gunung Merlawan, Warga: Ini Kado Natal
- BENTENGTIMES.com - Sabtu, 22 Des 2018 - 23:35 WIB
- dibaca 315 kali
KARO, BENTENGTIMES.com– Bunga bangkai kembali tumbuh di Desa Gunung Merlawan, Kecamatan Tiganderket, Kabupaten Karo. Kemunculan bunga langka ini kemudian mengundang perhatian warga, dari mulai mengabadikannya lewat ponsel hingga ada yang menganggapnya sebagai hadiah natal karena tumbuhnya di bulan Desember.
Menurut informasi dihimpun, bunga bangkai bisa tumbuh dua hingga tiga kali dalam setahun di pedesaan yang terletak di bagian Barat Gunung Sinabung. Seperti tahun ini, bunga bangkai sudah tumbuh dua kali.
“Kemarin di bulan Juni, yang kedua sekarang,” ujar Juwita Pelawi (29), perangkat Desa Gunung Merlawan, kepada BENTENG TIMES, Sabtu (22/12/2018).
Menurut Juwita, Bunga Bangkai kali ini, memang tumbuh lebih kecil dari sebelumnya. Ukurannya kurang lebih 1 meter di umurnya yang sekarang sudah seminggu. Juwita mengungkapkan, biasanya seminggu lagi bunga itu akan mekar.
“Tak berapa lama lagi, bunganya akan memanjang dan mekar. Setelah itu, tidak lama bertahan akan layu kembali dan mati,” kata Juwita.
Meski demikian, Juwita bangga sebagai warga Gunung Merlawan. Sebab dengan tumbuhnya Bunga Bangkai tersebut, maka desa mereka akan ramai pengunjung yang penasaran ingin melihat bunga yang dalam bahasa Latinnya Amorphophallus Titanum itu.
“Kami sangat bangga dengan tumbuhnya bunga tersebut, karena biasanya ramai dikunjungi dari berbagai kalangan, mulai dari fotografer dan masyarakat biasa yang cinta alam. Umumnya, pengunjung akan menyempatkan untuk berselfi di bunga tersebut,” katanya.
Baca: Karo Kembali Raih Reward, Kali Ini Masuk Nominasi Desa Terbaik Indonesia 2018
Baca: Berada di Antara Tiga Lempeng Tektonik Dunia, Indonesia Beresiko Tinggi Bencana Alam
Apalagi ini bulan Desember, bagi Juwita, dengan tumbuhnya Bunga Bangkai tersebut maka kemunculannya menjadi hadiah istimewa natal baginya secara pribadi.
“Mari yang mau berkunjung, silahkan datang! Biar desa kami lebih dikenal dan saya juga senang bila banyak orang yang datang,” ujar Juwita setengah berpromosi.