Benteng Times

Minggu Pelayanan di GKPS Tebingtinggi Diwarnai Aksi Kasih

Jemaat lansia, anak yatim, janda yang mendapat pelayanan khusus dari warga jemaat GKPS Tebingtinggi, Minggu (19/8/2018).

TEBINGTINGGI, BENTENGTIMES.com– Aksi kasih dilaksanakan dalam rangka Minggu Pelayanan untuk jemaat na mabalu (janda), lansia (lanjut usia) dan tading maetek (yatim piatu) di GKPS Tebingtinggi, Jalan SM Raja, Minggu (19/8/2018).

Minggu pelayanan ini merujuk dalam surat edaran Pimpinan Pusat GKPS agar seluruh jemaat GKPS di Indonesia bisa sama-sama dalam sehari itu melaksanakan dengan penuh kebahagiaan.

Di GKPS Tebingtinggi, acara kebaktian minggu punya warna lain di saat acara kebaktiaan ada sekitar 60 orang menerima bantuan beras dari jemaat. Mereka dari utusan 6 sektor pelayanan di gereja itu.

(Baca: Meriahkan HUT ke-73 Proklamasi Kemerdekaan RI, Jemaat HKBP Kota Baru Tebingtinggi Gelar Jalan Sehat)

Pimpinan Majelis Jemaat GKPS Tebingtinggi St Djadiaman Saragih, didampingi Sekum Sy Rinaldo Purba mengatakan bahwa bantuan ini jangan dilihat dari nilainya melainkan ketulusan warga jemaat. Kegiatan ini setiap tahun dilakukan untuk lebih mempertebal kebersamaan dan cinta kasih sesama jemaat.

Yang terpenting tambah Saragih, jemaat bertambah dalam pelayanan untuk meninggikan iman percaya pada Yesus, sang juru selamat manusia.

(Baca: Komitmen SD-SMP Terpadu Tebingtinggi: Katakan Tidak Pada Narkoba)

Tua Gerhard br Saragih, salah seorang jemaat lansia mengaku senang sekali atas kepeduliaan gereja bagi mereka. Hal ini juga dikatakan Inang T br Panggabean, dari Sektor 6 mengatakan sangat senang sekali mendapat kepedulian dari warga jemaat GKPS Tebingtinggi.

Exit mobile version