Bom Meledak di Polrestabes Surabaya
- BENTENGTIMES.com - Senin, 14 Mei 2018 - 10:03 WIB
- dibaca 419 kali
SURABAYA, BENTENGTIMES.com – Kembali terjadi ledakan bom di Surabaya, Senin (14/5/2018), kali ini insiden di depan Polrestabes Surabaya. Bom kendaraan itu meledak sekitar pukul 08.50 WIB.
Kabid Humas Polda Jatim Kombes Pol Frans Barung Mangera mengatakan, serangan itu jenis bom kendaraan. Frans belum menjelaskan detil kejadian itu.
“Baru saja kejadian 08.50 WIB di Poltabes Surabaya. Terjadi penyerangan bom kendaraan,” kata Frans di media center Polda Jatim, Senin (14/5/2018).
Frans memastikan, ada korban dari polisi dari aksi bom tersebut. Tapi Frans mengatakan, belum dapat dipastikan apakah polisi itu luka atau meninggal dunia.
“Kemudian kami memastikan ada korban dari anggota, apakah luka atau meninggal mohon rekan media menunggu karena kami masih berada di TKP” tutup dia.
Bom pagi ini di Polrestabes Surabaya yang keempat kalinya di Jawa Timur. Minggu (13/5/2018) terjadi tiga ledakan di gereja jalan Ngagel, Diponegoro dan Arjuno. Selanjutnya bom kembali terjadi di Sidoarjo tepatnya, di Rusunawa Wonocolo malam harinya.