Advokad KAI ke Ustadz Somad: Beragamalah secara Rasional, Hingga Fatwamu Tak Ditertawakan

Share this:
Abdul Somad

JAKARTA, BENTENGTIMES.com – Ustadz Abdul Somad belum lama ini diketahui menyatakan bahwa membeli kopi di Starbucks bisa masuk neraka. Hal ini dikatakan Somad lantara menjawab salah satu pertanyaan jamaahnya tentang hukum bagaimana membeli kopi yang peemiliknya diketahui mendukung LGBT.

“Starbucks.. kenapa malu-malu nyebut starbucks, dan sebagian keuntungannya dipakai untuk LGBT, bagaimana hukumnya membeli kopi di situ,” kata Somad membacakan ulang pertanyaan jamaahnya, dalam sebuah video yang diposting UAS TV, beberapa waktu lalu.

“Mendukung LGBT lah.. nanti di akhirat nampak sumbangannya untuk LGBT. Ditanya oleh malaikat, LGBT kenapa kalian besar? Karena ada sumbangan. Siapa yang menyumbang? Ente di surga, tarik balik, obok-obok masuk neraka,” kata Somad menjawab.

Menanggap hal itu, Saiful Huda Ems, salah satu Advokad Kongres Advokat Indonesia (KAI) menyayangkan pernyataan Somad tersebut.

“Lho…lho…emang gimana itu ceritanya Tuhan dan Malaikat kok bisa sampai salah memasukkan orang ke surga, hingga yang sudah masuk ke surga kok harus disuruh pindah ke neraka, Ustadz?…,” tulisnya, Jumat (27/4/2018).

Kata Saiful, kalau seandainya petani jual padi terus keuntungannya disedehkahkan pada seorang perempuan kelaparan yang ditemuinya di pinggir jalan, dan perempuan itu seorang lesbian, apakah orang-orang yang membeli beras itu juga jadi calon ahli neraka ustadz?

“Ya ustadz, beragamalah secara rasional ustadz, hingga fatwa-fatwamu tidak ditertawakan orang. Beberapa waktu lalu Ustadz Shomad menganalogikan muslim dengan kentang, di saat yang sama Ustadz Somad menganalogikan non muslim dengan anjing atau babi. Dan sekarang ustadz memfatwakan orang yang ngopi di Starbucks Coffee sebagai calon ahli neraka,” tandas Saiful.

Share this: