Disdukcapil Sumut Lakukan Rekonsiliasi Data Kependudukan
- BENTENGTIMES.com - Kamis, 30 Agu 2018 - 20:10 WIB
- dibaca 347 kali
MEDAN, BENTENGTIMES.com– Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) Provinsi Sumatera Utara menggelar rekonsiliasi data kependudukan dalam rangka penyusunan profil perkembangan kependudukan Sumatera Utara (Sumut) 2018. Data dan profil perkembangan kependudukan yang kuat akan menjadi dasar penting bagi perencanaan pembangunan bangsa.
Kepala Disdukcapil M Ismail P Sinaga, ketika membuka acara tersebut mengatakan, data dan profil perkembangan penduduk menggambarkan masalah kependudukan. Data juga digunakan sebagai rekomendasi dalam penyelesaian masalah tersebut.
“Untuk itu, Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Provinsi Sumatera Utara mengadakan rekonsiliasi data kependudukan,” kata Ismail P Sinaga, di Hotel Antares, Medan, Kamis (30/8/2018).
Dikatakan Ismail, Disdukcapil merupakan lembaga valid, yang bisa menyampaikan informasi yang sah.
“Untuk itu saya mengajak saudara bagaimana kita menyiapkan profil berkualitas, karena data itu diharapkan stakeholder yang lain,” ujar Ismail, yang pernah menjabat sebagai Camat Bandar di Kabupaten Simalungun ini.
Disampaikan juga, daerah dengan sumber daya manusia (SDM) yang bagus akan lebih lama bertahan ketimbang daerah yang hanya mengandalkan sumber daya alam (SDA).
“Karena itu, SDM perlu dijadikan faktor utama pembangunan. Inti dari pembangunan adalah manusia. Saat sumber daya alam yang lambat produksinya, sementara pertumbuhan manusia sangat cepat, maka akan terjadi peledakan pertumbuhan penduduk. Untuk itu, data profil kependudukan bisa mengantisipasi hal tersebut,” ujar Ismail.
Ismail juga mengharapkan kabupaten/kota bisa melihat potensi yang ada di daerahnya.
Diperlukan pendataan potensi apa saja yang terdapat di daerah masing-masing, khususnya sumber daya manusianya, seperti budayanya. Budaya bisa diangkat ke dalam buku profil kabupaten/kota.
“Banyak yang kita kembangkan dari masyarakat kita. Jadi di dalam buku profil kita perlu dimasukan profil budaya kita, dan yang mengerti kemampuan kita adalah kabupaten kota,” ujarnya.
(Baca: KPU Tebingtinggi Tetapkan DPT Pemilu 107.351 Orang)
(Baca: Ketua DPRD Sumut Dilaporkan ke Ombudsman RI)
Selain itu, tahun 2024, daerah ini akan menjadi tuan rumah Pekan Olahraga Nasional (PON).
Untuk itu, Ismail meminta agar pemuda yang berpotensi mewakili Sumut bisa dipersiapkan dari sekarang.
“Maka perlu dicatat agar dipersiapkan untuk itu,” ungkapnya.
Sementara itu, Kabid Fasilitasi Pendaftaran Penduduk Disdukcapil Provsu Edi Sampurna Rambe mengatakan, kegiatan tersebut berguna untuk meningkatkan kemampuan aparat sipil kabupaten/kota dalam pengelolaan data profil kependudukan.
(Baca: Penelusuran Bawaslu, Ada 199 Caleg Eks Napi Korupsi, Sumut Bersih)
(Baca: 4 Anggota DPRD Sumut Tersangka Kasus Suap Gatot Ajukan Praperadilan)
Adapun sasaran kegiatan ini agar terwujudnya data penduduk yang akurat dan terkini, serta terjaminnya data kependudukan skala provinsi dan kabupaten/kota.
Peserta kegiatan tersebut berjumlah 66 orang, yang terdiri dari para Kabid yang membidangi data kependudukan, serta admin database Disdukcapil Kabupaten/Kota se-Sumut. Kegiatan yang akan berlangsung hingga 31 Agustus 2018 itu juga menghadirkan narasumber dari Dirjen Dukcapil Kemendagri.