Kemenangan DJOSS adalah Kemenangan Akal Sehat
- BENTENGTIMES.com - Rabu, 13 Jun 2018 - 21:29 WIB
- dibaca 629 kali
MEDAN, BENTENGTIMES.com – Ada keyakinan bagi Calon Gubernur Sumatera Utara Djarot Saiful Hidayat bahwa dirinya akan mendapatkan kepercayaan masyarakat Sumatera Utara dengan menang pada PIlgubsu 27 Juni mendatang.
Djarot pun menyatakan bahwa jika dirinya bersama Sihar Sitorus memenangkan Pilgubsu ini, itu bukan hanya kemenangan bagi mereka, bagi PDI Perjuangan, bagi PPP, tetapi kemenangan akal sehat warga Sumut yang sadar bahwa Sumut ke depan harus lebih baik lagi.
“Ini bukan persoalan Djarot-Sihar. Ini persoalan Sumut. Kemenangan DJOSS bukan hanya kemenangan PDI Perjuangan, tetapi kemenangan akal sehat warga Sumut,” kata Djarot saat memberikan sambutan pada pelantikan Taruna Merah Putih Sumut di Wisma Benteng Medan, Selasa (12/6/2018).
(BACA: Taruna Merah Putih akan Mantapkan Kekuatan Memenangkan Djoss)
Djarot menegaskan bahwa akhir-akhir ini dukungan terhadap DJOSS begitu kuat. Baik dalam bentuk deklarasi, dukungan dalam gotong royong, bahkan memberikan sejumlah materi seperti sarung, peci, memberikan spanduk dan membuat stiker.
“Tetapi, kadang-kadang mereka tidak kenal dan tidak tahu. Artinya, ada suatu aura kegairahan baru dalam Pilgubsu. Saya tangkap warga Sumatera Utara menghendaki perubahan besar,” katanya.
Djarot mengaku sangat kagum akan alam Sumut yang begitu indah, sumber daya yang melimpah, dan manusia yang suka kerja keras dan terbuka. Karenanya, untuk membangun Sumut, keunggulan Sumut tersebut akan menjadi modal dasar menuju perubahan lebih baik, dan maka jika bisa diolah dengan baik, Sumut menjadi provinsi yang bisa dibanggakan.